• Breaking News

    Rabu, 08 Februari 2017

    JENIS-JENIS GITAR [alat musik]

    Halloo para pencinta olahraga jari

    Di postingan ini gw pengen sharing dikit tentang jenis-jenis gitar berdasarkan yang gw ketahui…
    Kita mulai ya…
    Kalo berdasarkan yang pengetahuan gw, gitar itu ada 3 jenis :
    1. Gitar Klasik
    2. Gitar Akustik
    3. Gitar Elektrik
    Ciri-ciri fisik utama :
    1. Gitar Klasik :
    body gitar (hampir) selalu berbentuk bulat dan menyerupai angka-8, body memiliki rongga udara, neck (leher) gitar cenderung besar & lebar, senar terbuat dari nylon, jumlah fret (kolom gitar) yang accessible oleh jari tangan berjumlah 12 fret.

    Gitar klasik biasanya dimainkan untuk permainan melody musik klasik, kadang dipake main rhytm juga (genjrang genjreng) tapi tentu karakter suara genjrengan nya lebih ‘tebal’ dibandingkan gitar akustik. Bermain melody di gitar klasik secara benar harus mutlak bisa baca not balok, trus memetiknya menggunakan seluruh jari tangan kanan (jempol untuk metik senar bass ke-5 & ke-6, telunjuk untuk metik senar ke-4, jari tengah untuk metik senar ke-3, jari manis untuk metik senar ke-2, jari kelingking untuk metik senar ke-1).
    NOTE: senar ke-1 adalah senar yang paling “bawah”, sedangkan senar ke-6 adalah senar yang paling “atas”
    2. Gitar Akustik :
    Gitar Akustik & Gitar klasik sama-sama punya rongga udara. Tapi ciri utama yang membedakan keduanya adalah pada gitar akustik, neck (leher) lebih ramping dan kecil, senar terbuat dari string (tidak terbuat dari nylon), jumlah fret (kolom gitar) yang accessible oleh jari tangan lebih banyak yaitu berjumlah hingga 15 fret. Gitar akustik biasa dimainkan untuk kebanyakan lagu-lagu pop modern, baik melody maupun rhythm.

    Cara memetik gitar akustik biasanya hanya menggunakan 4 jari tangan kanan (jempol untuk metik senar bass ke-4, ke-5 & ke-6, jari telunjuk metik senar ke-3, jari tengah untuk metik senar ke-2, dan jari manis untuk metik senar terbawah yaitu senar ke-1 – jari kelingking tidak digunakan). Atau jika ingin bermain melody (yang membunyikan satu not per not), bisa menggunakan alat bernama pick gitar.

    -gambar pick gitar-
    Kelebihan gitar akustik dibandingkan gitar elektrik adalah suaranya ‘natural’ dan alami yaitu benar-benar hasil dari resonansi udara yang dihasilkan oleh rongga udara gitar (berbeda dengan gitar elektrik yang suaranya dihasilkan bukan dari rongga udara, tapi dari komponen bernama pickup yang berada di tengah body gitar).

    -gambar pickup gitar elektrik-

    3. Gitar Elektrik :
    Body terbuat dari kayu solid & tidak memiliki rongga udara, senar terbuat dari string, jumlah fret (kolom gitar) yang accessible oleh jari tangan berjumlah hingga 24 fret, memiliki pick-up untuk mengubah energi suara senar menjadi energi listrik.

    Gitar elektrik banyak dimainkan di lagu-lagu genre rock, blues, metal, jazz, dan sebagainya. Cara memetik gitar elektrik sama seperti gitar akustik, baik yang menggunakan jari ataupun menggunakan pick.
    Untuk bermain gitar elektrik tidak perlu bisa baca not balok, hanya cukup membaca tabulasi (tab) saja.
    Tapi tetep wajib hukumnya seorang gitaris elektrik untuk tau simbol tempo pada not balok.
    ==============================================================
    Mungkin ada yang nanya, apa kelebihan dan kekurangan tiap jenis gitar tersebut??
    Itu mah tergantung jenis musik yang paling kita sukai. Kalo suka lagu klasik yang tenang dan menghanyutkan, yah coba mainin gitar klasik. Kalo suka lagu-lagu pop akustik, silakan coba pake gitar akustik. Atau kalo suka musik berformat band, rock, blues, country, dll ayo kita mainin gitar elektrik… hehehe
    Kalo gw pribadi lebih suka main gitar melody karena lebih memberikan kebebasan berekspresi (freedom). Kita bisa melakukan apa pun teknik yang ingin kita lakukan, ngga ada batasan sama sekali.
    Apa pun bisa kita lakukan pada senar gitar kita, mulai dari teknik yang sederhana yaitu picking, legato (hammer-on, pull-of, slide), vibrato, bending…
    Sampai ke teknik master seperti tapping, tremolo, sweep picking, dan memetik senar menggunakan lidah & gigi!
    Selain itu juga dari segi sound sangat amat bervariasi, tidak seperti gitar jenis klasik dan akustik yang terbatas menghasilkan bunyi-bunyian (sound). Kita bisa menghasilkan berbagai macam suara ‘ajaib’ menggunakan pickup gitar, amplifier, dan efek gitar (let’s say thanks to those electrical instrument

    https://anakmoeda.wordpress.com/2011/05/09/jenis-jenis-gitar-alat-musik/

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Fashion

    Beauty

    Travel